Selasa, 20 Desember 2011

Persahabatan


Siapa yang tidak punya sahabat? Tentu semua orang punya sahabat atau teman dekat untuk saling berbagi cerita. Sebagian orang beranggapan bahwa hubungan antar sahabat lebih erat dan langgeng dibandingkan seorang dengan pacarnya. Mungkinkah seperti itu??

Sebagian orang beranggapan hal itu benar. Namun tidak cukup benar bagi saya. Persahabatan tidak selamanya abadi. Ikatan persaudaraan antar sahabat diikat oleh satu hal yang namanya KEPERCAYAAN.

Kita saling berbagi dengan sahabat karena kita PERCAYA sahabat kita, kita menceritakan keluh kesah kita karena kita PERCAYA sahabat kita akan memberikan solusi atas permasalahan kita, kita berbagi kebahagiaan dengan sahabat kita karena kita PERCAYA sahabat kita akan ikut senang mendengarkan cerita dan kebahagiaan kita.

Namun, apa yang terjadi ketika KEPERCAYAAN itu RUSAK karena satu KEBOHONGAN??
Membangun kepercayaan dari seorang sahabat butuh proses yang lama. Tapi ketika kita telah mendapatkan kepercayaan, kita bisa lebih mudah mempertahankan kepercayaan tersebut. Maka, jangan sampai kita rusak kepercayaan itu, karena sekali kita merusak kepercayaan yang diberikan sahabat kepada kita, akan sulit bagi kita untuk memperolehnya kembali.

Dibalik itu semua, apabila kita berhasil menjadi sahabat yang baik dengan mempertahankan kepercayaan yang diberikan kepada kita, kita akan merasakan keindahan yang sangat luar biasa. Suatu perasaan hangat yang selalu bisa kita rasakan dengan hanya mengingat sahabat kita, yaitu rasa kasih sayang yang tulus, yang tidak mengharapkan imbalan apa pun. Suatu perasaan yang abadi dan tidak ternilai harganya.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar